Hasil Kontes Besar Ayam Pelung "Suara Alam Ke 10 Cianjur 2013

Senin, 26 Agustus 2013 | 0 komentar


Hasil Kontes Besar Ayam Pelung "Suara Alam Ke 10 Cianjur  2013

JUARA KATEGORI BOBOT
NAMA AYAM - PEMILIK - ALAMAT
1. JUMBO - KACID - SMI
2. CEMONG - MAKSUM - CJR
3. SUTRA - FERRY - CJR

*JUARA KATEGORI PENAMPILAN
1. ZORRO - PAD.PELUNG - PANGALENGAN BDG
2. EMBUN - ASEP N.- SMI
3. GOLEK - H.NAWAWI - BEKASI

*JUARA KATEGORI SUARA
1. BINTANG - H.YADI - GRT
2. GEMPAR - KURNIAWAN - GRT
3. KAYANGAN - RIZAL - CJR
4. DEMI MOOR - YAYAN - SMI
5. MEKAR - H.DEDI - GRT
6. BOYONG - AGUD - GRT
7. LUGAY - ASUM - GRT
8. MUSTIKA - NURDIN - CJR
9. GENTRA - DADANG - GRT
10. WISNU - HASAN - BDG
11. MENTARI - HILMAN - CJR
12. KALEM - ANDRI - CJR
13. PELE - ENDANG - CJR
14. GELAP - DWI - PURWOREJO JATENG
15. LIPUR - AGUD - GARUT
16. JUPITER - AANG - CJR
17. BONA - ASEP DADO - BEKASI
18. RANGGASARI - H.EYEN - SMI
19. GALUR - GALIH - GRT
20. JAYA SAKTI - RAHMAN - SUBANG
Continue Reading

Jadwal Kontes Besar Ayam Pelung "Suara Alam Cup" Cianjur 2013

Jumat, 23 Agustus 2013 | 0 komentar

 
Dalam rangka memperingati hari jadi Cianjur yang ke 336 dan berdasarkan hasil musyawarah sesepuh / pengurus HIPPAPI Kabupaten Cianjur pada tanggal 11 Agustus 2013, maka akan dilaksanakan Kontes Besar Ayam Pelung "Suara Alam Cup" Cianjur 2013. Kegiatan tersebut Insyaallah akan dilaksanakan pada :

hari / tanggal : Minggu, 25 Agustus 2013
tempat : halaman / pelataran Pemda Cianjur
waktu : pukul 08.00 - selesai
pendaftaran : Rp. 50.000,00. (lima puluh ribu rupiah) + konsumsi

Memperebutkan Kategori suara, juara 1 - 20. Kategori penampilan, juara 1 - 3. Kategori bobot, juara 1 - 3. Khusus untuk pendaftar terbanyak dari HIPPAPI Kota ybs mendapatkan Tropi khusus, atau disebut partisipan terbanyak. Doorprize yang disediakan sangat menarik yaitu Kulkas, TV, DVD, dll.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat untuk para sahabat penggemar ayam pelung se-tanah air. Mohon ma'af jika terdapat hal yang kurang berkenan dalam pemberitahuan ini. Terima kasih.
Continue Reading

Collimezyn

| 0 komentar

COLLIMEZYN adalah sediaan serbuk larut air yang mengandung kombinasi Sulfadiazine dan Trimethoprim yang bekerja sinergis melawan bakteri Gram (-) dan Gram (+), seperti Escherichia coli, Haemophillus sp., Pasteurella sp., Salmonella sp., Staphylococcus sp., dll.

Indikasi COLLIMEZYN
  • Colibacillosis (sulit bernapas, kantung udara, hati dan jantung diselaputi fibrin)
  • Korisa (pilek, muka bengkak)
  • Kolera (berak hijau, gangguan pernapasan, daerah muka, pial dan jengger membengkak)
  • Salmonellosis (berak putih, necrotic dan kongesti hati, bulu kusam)
  • Stafilokokosis (diare encer berbau busuk, kelumpuhan, pembengkakan sendi)
  • Streptokokosis (feses berwarna kuning, pial dan balung pucat, kepala tremor)
  • CRD kompleks (batuk, ngorok, kantung udara keruh dan menebal)

Keunggulan COLLIMEZYN
  • Kombinasi sinergis
    COLLIMEZYN mengandung kombinasi dua kemoterapeutika yaitu Sulfadiazine dan Trimethoprim yang bekerja sinergis dan mempunyai spektrum kerja luas terhadap semua bakteri Gram (-) seperti E.coli (penyebab colibacillosis), Salmonella sp. (penyebab salmonellosis), Haemophillus sp. (penyebab korisa), Pasteurella multocida (penyebab kolera) maupun bakteri Gram (+) seperti Staphylococcus sp. (penyebab stafilokokosis) dan Streptococcus sp. (penyebab streptokokosis).
  • Efektif
    Kandungan Sulfadiazine dan Trimethoprim dalam COLLIMEZYN bekerja dengan cara menghambat sintesis asam folat yang diperlukan untuk pembentukan DNA dan RNA bakteri. Cara kerja COLLIMEZYN tersebut sangat efektif untuk membasmi semua bakteri, karena asam folat sangat diperlukan dalam pertumbuhan dan perkembangan bakteri tersebut.
Hal ini dibuktikan dengan trial dari bagian Resource and Development (R&D) Medion menggunakan ayam pedaging komersial umur 25 hari yang diinfeksi bakteri E. coli strain 078 kemudian diberikan COLLIMEZYN selama 5 hari berturut-turut.
Hasil trial menunjukkan bahwa 4 hari setelah pengobatan, COLLIMEZYN terbukti efektif menyembuhkan colibacillosis hingga 100%. Tingkat kesembuhan dapat dilihat dari penurunan morbiditas (angka kesakitan) yang mencapai 100% dan organ tubuh yang kembali normal. Tingkat kesembuhan tersebut juga ikut memperbaiki performa ayam, meliputi peningkatan konsumsi (feed intake) ransum dan berat badan.

Dosis dan Aturan Pakai
1 gram tiap 2 liter air minum atau 0,1 gram tiap kg berat badan diberikan selama 3-5 hari berturut-turut
Continue Reading

Ammotrol

| 0 komentar

AMMOTROL adalah serbuk larut air yang mengandung ekstrak Yucca schidigera, bahan “herbal” yang mampu mengurangi bau amonia di area peternakan serta meningkatkan produktivitas ternak.

Indikasi AMMOTROL
Unggas : Mengontrol kadar amonia dan bau di area peternakan, menurunkan FCR (Feed Conversion Ratio), meningkatkan berat badan, dan memperbaiki produksi telur
Babi : Mengontrol kadar amonia dan bau di area peternakan, meningkatkan berat badan
Ruminansia : Mengontrol kadar amonia dan bau di area peternakan, meningkatkan performa ternak

Keunggulan AMMOTROL
  •  Terbuat dari bahan herbal
Manfaat bahan herbal sudah banyak dikenal oleh masyarakat umum, karena bahan herbal identik dengan menyehatkan secara alamiah tanpa ada efek samping. Penggunaan bahan herbal ekstrak Yucca schidigera ini menjadi satu terobosan terbaru di bidang peternakan yang berfungsi sebagai feed additive. Karena terbuat dari bahan herbal inilah, maka AMMOTROL dapat digunakan setiap hari dalam jangka waktu lama untuk memperbaiki performa ternak tanpa menimbulkan efek samping dan residu.
  •  Aplikasi praktis melalui semprot atau lewat air minum
Pemberian AMMOTROL relatif mudah, cukup disemprotkan ke feses atau dilarutkan dalam air minum. Kedua aplikasi pemberian tersebut sama-sama efektif menurunkan kadar amonia dalam kandang. Jika kadar amonia di dalam kandang sudah sangat tinggi (ditandai dengan baunya yang sangat menyengat), maka sebaiknya AMMOTROL diberikan dengan 2 aplikasi sekaligus, yaitu melalui semprot dan air minum.
  •  Dapat dicampur vitamin dan antibiotik
AMMOTROL bisa diberikan bersamaan/dicampur dengan vitamin atau antibiotik. Glycocomponent dan saponin steroid yang terkandung dalam ekstrak Yucca schidigera tergolong ke dalam glikosida triterpenoid yang tersusun atas senyawa gula sehingga tidak akan bereaksi/berikatan dengan vitamin maupun zat aktif antibiotik jika dicampur (Francis et al., 2002).

Dosis dan Aturan Pakai
Unggas : 0,5 – 1 gram per 2 liter air minum, diberikan setiap hari selama 3 – 6 minggu
Babi, sapi, kambing, dan domba: 1 gram per kg pakan, diberikan setiap hari selama 3 – 6 minggu
Untuk disemprot ke feses:
  • Pemberian awal : 30 gram serbuk dilarutkan dalam 1,5 liter air, disemprot ke 1 m3 (1000 liter) feses. Ulangi tiap 3 hari selama 15 hari
  • Pengulangan : 15 gram serbuk dilarutkan dalam 1,5 liter, disemprot ke 1 m3 (1000 liter) feses seminggu sekali

Continue Reading

Netrabil

| 0 komentar

NETRABIL adalah sediaan stabilisator vaksin yang dapat merubah kondisi air minum menjadi optimal. NETRABIL bekerja dengan cara menetralisir pH, logam berat, mineral dan zat lain seperti klorin yang dapat merusak sifat imunogenik virus vaksin sehingga kestabilan potensi vaksin akan terjaga

Indikasi NETRABIL
  • Menetralkan pH air minum yang akan digunakan sebagai pelarut vaksin
  • Menetralkan logam, mineral dan zat lain seperti klorin dalam air minum yang bisa merusak vaksin
  • Menjaga kestabilan potensi vaksin setelah dilarutkan

Keunggulan NETRABIL
  • Efektif memperbaiki kualitas air
Keberhasilan vaksinasi melalui air minum dipengaruhi oleh kualitas air minum. NETRABIL terbukti efektif memperbaiki kualitas air minum, terutama perbaikan tingkat kesadahan dan pH


  • Aplikasi mudah
Pemberian NETRABIL relatif mudah, hanya dengan melarutkan 5 gram tiap 1 liter air minum kemudian didiamkan selama 15-30 menit agar bekerja optimal
  • Mengevaluasi konsumsi vaksin
Penambahan NETRABIL pada air minum juga dapat mengevalusi konsumsi vaksin karena saat diminum NETRABIL akan menimbulkan warna biru pada lidah ayam

Dosis dan Aturan Pakai
Tiap 5 gram dicampur ke dalam 1 liter air minum, aduk sampai rata. Biarkan selama 15-30 menit baru campurkan vaksin ke dalamnya

Continue Reading

Vita Stress

| 0 komentar

VITA STRESS adalah sediaan berupa serbuk larut air berwarna coklat muda yang mengandung multivitamin dan elektrolit digunakan untuk mengatasi stres pada ayam

Indikasi VITA STRESS
  • Menambah daya tahan tubuh dan mencegah stres
  • Mencegah kekurangan vitamin
  • Mempercepat pemulihan kesehatan setelah sakit dan sesudah pengobatan

Keunggulan VITA STRESS
  • Lengkap
VITA STRESS mengandung 11 vitamin dan 4 elektrolit yang berfungsi meningkatkan proses metabolisme dalam tubuh ayam terutama metabolisme energi, protein dan lemak. Peningkatan proses metabolisme dalam tubuh ayam akan meningkatkan daya tahan tubuh dalam mencegah dan mengatasi stres.
  • Berkualitas
Kandungan multivitamin dan elektrolit dalam VITA STRESS tersusun dari bahan baku berkualitas. Selain itu, VITA STRESS bersifat stabil dan tahan lama apabila disimpan dalam wadah yang kering, tertutup rapat dan terhindar dari sinar matahari secara langsung.
  • Seimbang
Multivitamin dan elektrolit yang terkandung dalam VITA STRESS mempunyai komposisi yang seimbang dan sesuai dengan kebutuhan ayam.
  • Efisien
Pemberian VITA STRESS dilakukan dengan cara dilarutkan dalam air minum sehingga dapat dilakukan secara masal. Hal ini akan memudahkan peternak dengan jumlah populasi ayam yang banyak dalam memberikan VITA STRESS.
  • Mudah larut air
VITA STRESS diformulasikan dalam bentuk serbuk mudah larut air sehingga pemberiannya melalui air minum tidak menyebabkan tempat minum otomatis tersumbat.
  • Kemasan beragam
VITA STRESS tersedia dalam berbagai kemasan sehingga memudahkan peternak memilih kemasan yang sesuai kebutuhan (jumlah ternak). Hal tersebut dapat meminimalkan jumlah vitamin yang tersisa.

Dosis dan Aturan Pakai
  • 1 gram tiap 1 liter air minum diberikan selam 2 hari sebelum dan sesudah vaksinasi
  • 1 gram tiap 2 liter air minum diberikan selama 7-10 hari berturut-turut untuk mencegah stres setelah pindah kandang, pada waktu cuaca buruk, penggantian ransum, gangguan pertumbuhan, penurunan produksi telur dan pemulihan kesehatan setelah sakit

Continue Reading

Neo Antisep

| 0 komentar

NEO ANTISEP ialah larutan desinfektan berwarna coklat tua dengan kandungan iodium aktif dan bahan aktif surfaktan yang efektif membasmi virus, bakteri maupun jamur

Indikasi NEO ANTISEP
  • Membasmi virus yang ada di kandang, tempat ransum, tempat minum, tempat penetasan dan peralatan lain
  • Membasmi virus penyebab penyakit ND, PMK, IB dan cacar
  • Membasmi kuman penyakit lainnya yang disebabkan oleh bakteri dan jamur
  • Mencegah penularan penyakit pada waktu ada wabah dengan menyemprot dan menyucihamakan peralatan kandang
  • Mencegah mastitis pada sapi

Keunggulan NEO ANTISEP
  • Spektrum kerja luas
NEO ANTISEP mempunyai kandungan zat aktif dari golongan halogen yang efektif untuk membasmi bakteri, jamur dan virus
  • Daya bunuh tinggi
NEO ANTISEP mengandung surface active agent (surfactant) yang mampu menurunkan tegangan permukaan membran sel bakteri. Akibatnya NEO ANTISEP memiliki daya tembus yang lebih tinggi dan lebih efektif membasmi bibit penyakit. Selain itu, surfactant juga mengakibatkan iodium aktif dilepaskan secara perlahan-lahan (slow release) sehingga daya kerjanya lebih lama
  • Aman
NEO ANTISEP aman digunakan untuk desinfeksi air minum maupun disemprotkan dalam kandang yang terdapat ayam

Dosis dan Aturan Pakai
  • Untuk mengobati cacar, luka, dsb
Oleskan pada tempat yang luka
  • Untuk cuci kandang, mesin tetas dan peralatan lainnya
9 ml tiap 5 liter air
  • Mencegah penularan penyakit lewat air minum
3 ml tiap 7,5 liter air
  • Mencegah penularan penyakit lewat udara, jika ada wabah (ND, dsb)
15 ml tiap 1,5 liter air, disemprotkan ke seluruh kandang
  • Mencegah mastitis
18 ml tiap 100 ml air, dipakai untuk membersihkan ambing sebelum dan sesudah diperah. Setelah dibersihkan dengan NEO ANTISEP, lakukan pembilasan pada ambing dengan air bersih
Continue Reading

Fortevit

| 0 komentar

FORTEVIT adalah sediaan berupa serbuk larut air berwarna jingga kekuningan yang mengandung multivitamin dosis tinggi sebagai suplemen untuk ayam

Indikasi FORTEVIT
  • Membantu pertumbuhan dan mengatasi stres
  • Meningkatkan produksi dan daya tetas telur
  • Memperbaiki konversi ransum sehingga efisiensi ransum bertambah
  • Mempertinggi daya tahan tubuh terhadap penyakit dan mempercepat pemulihan kesehatan sesudah sakit
  • Mencegah penyakit yang timbul akibat kekurangan vitamin

Keunggulan FORTEVIT
  • Lengkap
FORTEVIT mengandung vitamin yang lengkap dengan dosis tinggi berfungsi meningkatkan proses metabolisme tubuh ayam sehingga dapat meningkatkan ketahanan dan produktivitas ayam
  • Efisien
Penambahan sedikit FORTEVIT dalam air minum ayam dapat meningkatkan produktivitas dan ketahanan tubuh ayam terhadap mikroorganisme patogen. FORTEVIT sebanyak 10 gram bisa diberikan untuk 1000-2000 ekor ayam starter, 750-1500 ekor ayam grower dan 600-1250 ekor ayam layer.
  • Aman
FORTEVIT tidak mengandung antibiotik sehingga aman diberikan dengan dosis yang sesuai setiap hari
  • Stabil
Kandungan vitamin dalam FORTEVIT stabil sehingga bisa tahan disimpan lama dalam wadah yang kering, tertutup rapat dan terhindar dari sinar matahari langsung
  • Mudah larut air
FORTEVIT diformulasikan dalam bentuk serbuk mudah larut air sehingga pemberiannya melalui air minum tidak menyebabkan tempat minum otomatis tersumbat
  • Kemasan beragam
FORTEVIT tersedia dalam berbagai kemasan sehingga memudahkan peternak memilih kemasan yang sesuai kebutuhan (jumlah ternak)

Dosis dan Aturan Pakai
  • Untuk mempercepat pertumbuhan, mengurangi angka kematian, mengatasi stres pada anak ayam atau ayam dara, mempertinggi mutu ransum, meningkatkan produksi telur atau mengatasi stres pada ayam petelur dan ayam pembibit (parent stock)  :
10 gram tiap 60 liter air minum
  • Untuk mengobati penyakit akibat kekurangan vitamin pada anak ayam (starter), ayam dara, ayam petelur dan ayam pembibit (parent stock) :
10 gram tiap 15 liter air minum
  • Untuk mempertahankan produksi telur tetap tinggi :
10 gram tiap 120 liter air minum

Continue Reading
 
Support : | |
Copyright © 2011. ayampelung -
Template Modify by
Proudly powered by